Skip to content
  Thursday 15 January 2026
Elmediora
  • Home
  • What’s On
  • Health
  • Beauty
  • Profile
  • Fashion
  • Lifestyle
    • Food
    • Techno & Gadget
    • Home & Living
    • Travel
    • Automotive
    • Art & Culture
  • Business
  • id ID
    • ar AR
    • zh-CN ZH-CN
    • nl NL
    • en EN
    • fr FR
    • de DE
    • id ID
    • it IT
    • ja JA
    • ru RU
    • es ES
Elmediora
Elmediora
  • Home
  • What’s On
  • Health
  • Beauty
  • Profile
  • Fashion
  • Lifestyle
    • Food
    • Techno & Gadget
    • Home & Living
    • Travel
    • Automotive
    • Art & Culture
  • Business
Elmediora

Rayakan Hari Anak dengan Bonding Time dan ‘Learn, Play, Action’ dalam ajang Jakarta Family Walk

June 26, 2025 What's On
WhatsAppFacebookX TwitterPinterest

Dalam rangka memperingati hari anak nasional, Jakarta Family Walk (JFW) akan kembali digelar. Mengajak sekitar 1000 keluarga millenial Jakarta untuk menghabiskan waktu bersama pada 20 Juli 2025 di Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Mengusung semangat Learn, Play and, Action, acara jalan pagi ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi orang tua dan anak untuk memiliki bonding time sambil mengasah keterampilan sosial, emosional, dan motorik anak lewat berbagai permainan dan aktivitas yang menarik.

Setiap orang tua tentu menginginkan si kecil tumbuh menjadi pribadi yang mandiri dan tangguh. Ikatan yang kuat antara orang tua dan anak memainkan peran penting dalam mewujudkan hal tersebut, salah satunya melalui momen bonding time bersama ayah dan ibu. “Ini adalah momen ketika anak merasa diterima, aman, dan dicintai oleh orang tuanya. Aktivitas ini sangat penting karena dapat membangun rasa aman secara emosional, mendukung perkembangan fungsi otak, serta menanamkan nilai dan keterampilan sosial yang positif. Idealnya, bonding time dilakukan secara rutin setiap hari, minimal selama 30 menit untuk anak usia 0-5 tahun, 20 menit untuk usia 6-12 tahun, dan 15 menit untuk remaja usia 13-18 tahun,” jelas Pritta Tyas, M.Psi., Psikolog.

Family bonding time tidak harus berupa aktivitas yang rumit atau memakan waktu, dan boleh dilakukan di dalam atau di luar rumah. “Berbagai jenis permainan memiliki manfaat berbeda dalam menunjang tumbuh kembang anak. Sensory play, misalnya, membantu menstimulasi panca indra dan mengenalkan anak pada lingkungan sekitarnya. Pretend play melatih imajinasi dan kemampuan berpikir kritis melalui peran-peran yang mereka mainkan. Sementara itu, puzzle play berguna untuk mengasah ketekunan, kekuatan jari, dan keterampilan memecahkan masalah. Tak kalah penting, aktivitas luar ruangan juga berdampak positif bagi kesehatan fisik, keterampilan sosial, serta konsentrasi anak,” lanjut Pritta.

Dalam rangka merayakan momen kebersamaan keluarga, semua aktivitas ini dapat dinikmati di Jakarta Family Walk. Kegiatan ini menjadi kesempatan bagi anak dan orang tua untuk menghabiskan waktu bersama secara menyenangkan dan bermakna, sekaligus mempererat ikatan emosional serta komunikasi yang positif dalam keluarga. “Jakarta Family Walk kami hadirkan sebagai ruang bagi keluarga untuk membangun kebiasaan baru yang lebih sehat dan berkualitas. Jalan pagi bersama keluarga menjadi wujud nyata dari

semangat Learn, Play, Action, di mana melalui aktivitas sederhana ini, orang tua dan anak dapat mempererat bonding, sekaligus memperkuat kedekatan antara pasangan suami istri sehingga keharmonisan keluarga pun semakin terjaga. Kami berharap acara ini dapat menjadi inspirasi bagi keluarga untuk meluangkan waktu bersama di tengah kesibukan sehari-hari, sekaligus mendorong pola hidup aktif dan positif dalam lingkungan keluarga,” kata Felicia Debora, Co-Founder, Malo Enterprise sebagai penyelenggara JFW.

Selain family morning walk dengan rute sejauh 4km, beragam aktivitas seru lainnya telah disiapkan di Jakarta Family Walk untuk memberikan pengalaman menyenangkan, sekaligus bermanfaat bagi anak dan keluarga. Kegiatan yang dapat dinikmati antara lain, Magic Science Show, Sensory Play Area,  Children’s Market, Face Painting, Fisio Massage, dan lainnya. (Red. Elmediora | Foto: Dok. Malo Enterprise)

Berbagai Kegiatan Seru AnakBonding Family TimeHari Anak 2025Hutan Kota GBKJakarta Family Walk 2025
WhatsAppFacebookX TwitterPinterest
Related posts

Audi Revolut F1 Team Resmi Melangkah ke Formula 1 2026 dengan Keberhasilan ‘Fire-Up’ Pertama

January 14, 2026
Popular categories
  • What's On53
  • Fashion47
  • Beauty36
  • Health35
  • Business25
  • Headline9
  • Uncategorized7
  • Profile7
  • Lifestyle5
  • General4
  • News4
  • Events4

Lenovo CIO Playbook 2026: 96% Perusahaan di ASEAN+ Tingkatkan Investasi AI hingga 15% pada 2026

January 14, 2026

Audi Revolut F1 Team Resmi Melangkah ke Formula 1 2026 dengan Keberhasilan ‘Fire-Up’ Pertama

January 14, 2026

Enyahkah Hemoroid & Fistula Ani Lebih Cepat Lewat Laser Minimal Invasive Minim Risiko

January 14, 2026

Machu Picchu: Kota Batu Yang Menolak Dilupakan Waktu

January 13, 2026

IKEA Bermitra dengan Shopee Perluas Akses Produk & Pengalaman Praktis Berbelanja

January 12, 2026

Imagination will often carry us to worlds that never were, But without video

We are what our thoughts have made us, so take care about what you think

As long as poverty, injustice and gross inequality persist in our world video

What we have once enjoyed we can never lose. All that we love deeply becomes a part of us

Lenovo CIO Playbook 2026: 96% Perusahaan di ASEAN+ Tingkatkan Investasi AI hingga 15% pada 2026

About Us Editorial Cyber Media Guidelines Privacy & Policy Email
© 2025 ELMEDIORA